Kamis, 08 Juli 2010

It's All About Us, Not Me or You

Kita tidak akan pernah tahu bagaimana cara maju dan mundur, bila kita tidak pernah melangkah..
Kita tidak akan pernah tahu rasanya jatuh dan bangkit, bila kita tidak pernah tersandung..
Kita tidak akan pernah tahu bagaimana perasaan orang lain, bila kita tidak peduli..

Saat ketakutan ada dalam diri kita, maka hilanglah keberanian kita untuk melakukan hal-hal yang kita sendiri belum tahu apa hasilnya..
Saat dendam ada dalam hati kita, maka hilanglah damai sejahtera kita yang membuat kita selalu berpikir negatif..
Saat benci ada dalam perasaanmu, maka hilanglah kasih yang menutupi, percaya, dan rela menanggung segala sesuatu..
Saat putus asa ada dalam pikiranmu, maka hilanglah harapan yang indah untuk hari depan yang indah..

Hati, pikiran, dan perasaanmu dapat menentukan hidupmu,,
Tetapi yang terutama adalah mulutmu..
Karena setiap perkataan yang kita ucapkan adalah cerminan dari hati, pikiran, dan perasaan kita..

Saat hati, pikiran, dan perasaan kita berisi hal-hal negatif, maka akan keluar hal-hal negatif pula dari mulut kita..
Apa yang keluar dari mulut merupakan lambang dari diri kita..
Orang lain memang tidak dapat membaca dan melihat hati, pikiran, dan perasaan kita, tetapi orang dapat menilai diri kita dari bagaimana cara kita berbicara..

Saat kita memutuskan untuk membiarkan ketakutan, dendam, benci, atau/dan putus asa masuk ke dalam diri kita,, berarti kita membiarkan diri kita hidup dalam posisi negatif..
Posisi negatif itulah yang membuatmu sulit, bahkan tidak bisa, mempercayai orang yang ada di sekitarmu..
Semua yang kau pilih akan menuju pada arah negatif dimana arah ini membuat kita hidup dalam kepura-puraan yang membuat diri kita tersiksa secara tidak sadar..

Ada 2 cara yang harus selalu kita lakukan untuk membuang kenegatifan yang ada dalam diri kita, yaitu:
*MENGAMPUNI
*BERSYUKUR

*Saat kita mau mengampuni orang yang bersalah pada kita, siapa pun dia berarti kita telah membuang kebencian dan dendam yang ada dalam diri kita pada orang tersebut sehingga yang tinggal dalam diri kita hanya kasih dan damai sejahtera yang akan membuat kita selalu bersikap positif..

*Saat kita bersyukur berarti kita menyadari sepenuhnya dan mengakui semua kelebihan dan kelemahan yang diri kita dan orang lain miliki tanpa rasa iri, takut, ataupun putus asa sehingga timbul keberanian dalam diri kita untuk menjadikan kelemahan kita sebagai kekuatan dan kelebihan kita untuk melengkapi kekurangan orang lain sehingga muncullah keberanian dan harapan yang selalu baru dalam diri kita..

Saat diri kita telah dipenuhi hal-hal positif maka kita tidak akan pernah takut untuk melangkah, tersandung, dan selalu peduli pada orang lain..

Be a positive man..^^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar